Konfigurasi Plugin DownZon – Pada kesempatan kali ini kita akan melanjutkan tutorial kita sebelumnya. Namun sebelum kita mulai sudah pada tahu belum apa itu plugin DownZon?. Jika belum silahkan baca artikel Plugin DownZon. Pada artikel tutorial sebelumnya kita sudah membuat akun amazon, yang belum mempunyai akun amazon silahkan baca artikel Cara Membuat Akun Affiliate Amazon (Step by Step). Sekarang kita mulai bagaimana cara mengkonfigurasi plugin DownZon.
Pertama kali silahkan install terlebih dahulu plugin DownZon ke web kalian, setalah install langsung aktifkan. Kemudian buka page Plugin DownZon. Maka akan terlihat seperti berikut ini.
Pada bagian paling atas adalah style button, dibagian ini button yang akan munculnya kalian ingin menggunakan style dari plugin atau default dari theme kalian. Silahkan pilih mana yang lebih bagus hasilnya.
Selanjutnya button position, bagian ini adalah letak button pada artikel kalian, kalian bisa pilih sebelum artikel atau setelah artikel.
Bagian selanjutnya adalah Text before button, ini adalah kata yang ingin kalian gunakan sebelum judul artikel kalian. Berikut contohnya:
Pada gambar diatas artikelnya berjudul Coloring Books For Kids. Pada buttonnya ada kata tambahan sebelum judul yaitu Get Here. Inilah kegunaan Text before button. Jika tidak ingin menambahkan kata, silahkan dikosongkan.
Selanjutnya Download link, bagian ini adalah untuk mengisi link affiliate amazon milik kita. Berikut cara untuk mengambil link di laman affiliate amazon.
- Silahkan login ke akun affiliate kalian atau klik disini, kemudian klik sign in di bagian kanan atas untuk login.
- Setelah login perhatikan gambar berikut yang saya berikan tanda panah.
- Klik Link to Any Page. Maka akan terlihat seperti gambar berikut
- Silahkan halaman terbuka silahkan klik pada Link to Search Result seperti pada gambar diatas. Maka akan terlihat seperti gambar diatas.
- Kemudian silahkan diisi semua yang diminta, dan klik Get HTML yang dibawahnya, maka akan terlihat seperti gambar dibawah.
- Kemudian silahkan copy semua html yang disebelah kanan. Selanjutnya pastekan semua itu kedalam notepad. Kita tidak akan meletakkan semua itu kedalam plugin DownZon, melainnya hanya isi didalam petik dua (“”) pada bagian href. Berikut hasilnya.
- Silahkan ambil bagian yang saya block, kemuadian letak link tersebut ke plugin DownZon dibagian Download link. Hasilnya seperti berikut
- Setelah diisi semua bagian, silahkan save. Done!!!!
Note: Jika pada button tidak muncul logo nya, lihat seperti gambar dibawah:
Silahkan tambahkan code dibawah ini ke theme kalian:
<link rel="stylesheet" href="https://cdnjs.cloudflare.com/ajax/libs/font-awesome/4.7.0/css/font-awesome.min.css">
Buka Appearance > Theme Editor. Pilih header.php pada bagian kiri. Kemudian letakkan kode diatas sebelum kode: </head>. Perhatikan gambar dibawah:
Setelah selesai silahkan update file. Maka akan muncul logo tersebut. Good Luck!!!